Hadapi PSS Sleman, Persib Bandung Kemungkinan Tanpa Wander Luiz dan Supardi

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 19 Oktober 2021 | 20:36 WIB
Hadapi PSS Sleman, Persib Bandung Kemungkinan Tanpa Wander Luiz dan Supardi
Striker Persib Bandung, Wander Luiz. [dok. Persib Bandung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua pemain pilar Persib Bandung, yakni striker Wander Luiz dan kapten tim Supardi Nasir kemungkinan akan absen dalam laga pekan kedelapan BRI Liga 1 melawan PSS Sleman.

Duel Persib Bandung vs PSS Sleman akan diselenggarakan di Stadion Manahan, Solo, pada Jumat (22/10/2021) petang pukul 18.15 WIB.

Statistik menunjukkan, Persib masih superior ketika berhadapan dengan PSS. Sejak PSS kembali ke kasta tertinggi Liga Indonesia pada 2019 lalu, kedua tim telah bertemu sebanyak tujuh kali dengan dua di antaranya laga persahabatan.

Namun dari keenam laga itu, PSS tak sanggup menang atas Persib sekalipun. Kedua kesebelasan terakhir beradu di lapangan hijau pada pertandingan semifinal turnamen pramusim Piala Menpora 2021.

Berikut Head-to-Head Persib vs PSS:

19/04/2021: Persib 1 - 1 PSS, Leg 2 Semifinal Piala Menpora 2021
16/04/2021: Persib 2 - 1 PSS, Leg 1 Semifinal Piala Menpora 2021
15/03/2020: Persib 2 - 1 PSS, Liga 1 2020
17/02/2020: PSS 0 - 2 Persib, Laga Persahabatan
07/12/2019: PSS 0 - 0 Persib, Liga 1 2019
30/08/2019: Persib 1 - 0 PSS, Liga 1 2019
18/02/2016: Persib 4 - 2 PSS, Laga Persahabatan

Menyambut laga kontra PSS, skuad Persib sendiri telah kembali berlatih di Lapangan Yogyakarta Independent School (YIS).

Pada sesi latihan kali ini, Wander Luiz dan Supardi Nasir berlatih terpisah. Didampingi fisioterapi Persib, Benidektus Adi Prianto, keduanya melakukan pemulihan di samping lapangan.

Supardi diketahui masih pemulihan cedera bagian paha, sementara Wander Luiz di bagian pergelangan kaki.

Baca Juga: Persija Kalah, Andritany Tetap Puji Gol Spektakuler Carlos Fortes untuk Arema FC

Selain itu, tidak ada pelatih kiper Luizinho Passos yang sedang mengikuti kursus kepelatihan di Bali. Ia menjalani pelatihan lisensi C AFC selama dua pekan ke depan. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI