Namun, Manchester United asuhan Rangnick sudah ketinggalan pada awal-awal laga, yang membuat mereka tentu harus langsung keluar menyerang setelah kebobolan gol tersebut.
Setan Merah sendiri baru bisa mendapatkan gol penyama kedudukan pada menit ke-80 lewat pemain pengganti, Anthony Elanga.
Penyerang muda Manchester United asal Swedia itu menaklukkan kiper Atletico, Jan Oblak dengan penyelesaian akhir yang dingin usai menerima umpan terobosoan dari Bruno Fernandes.