Perubahan itu menciptakan teroboson yang berpuncak kepada tiga gol Benzema. Ini petunjuk bahwa pelatih Italia itu bernaluri tajam dan jeli membaca permainan.
Untuk itu, Ancelotti adalah faktor besar lain untuk Madrid yang semakin maut, baik dalam liga maupun Liga Champions.
Ketika tren ini berkelanjutan, maka Madrid akan kembali menjadi dambaan pemain-pemain kelas dunia.
Ini baik sekali untuk Liga Spanyol. Ditambah menormalnya Barcelona, LaLiga bisa berubah semenggairahkan era sebelum pandemi membuatnya dibelit krisis. [Antara]