Vietnam Puji Timnas Indonesia, tapi Yakin Bisa Pulangkan Garuda dari Piala AFF 2022

Arief Apriadi | Adie Prasetyo Nugraha
Vietnam Puji Timnas Indonesia, tapi Yakin Bisa Pulangkan Garuda dari Piala AFF 2022
Para pemain Timnas Vietnam. [Giuseppe CACACE / AFP]

Vietnam akan menghadapi Timnas Indonesia di leg pertama semifinal Piala AFF 2022 pada Jumat (6/1/2023).

"Sejak saya memimpin Vietnam, kami tidak pernah kalah dari mereka, jadi saya yakin kami bisa menang."

Vietnam memang begitu tangguh bagi Indonesia, setidaknya dalam enam tahun terakhir di mana The Golden Star Warriors tak terkalahkan sejak akhir Desember 2016.

Namun, di Piala AFF, Indonesia masih memiliki catatan yang lebih impresif dari Vietnam. Pasalnya, dalam 26 tahun terakhir, Garuda sama sekali tak terkalahkan oleh lawannya.

"Tentu saja, statistik seperti itu [Indonesia tak terkalahkan dalam 26 tahun oleh Vietnam di Piala AFF] juga menarik. Tetapi statistik dapat dipatahkan kapan saja," pungkas Park Hang-seo.

Baca Juga: Julukan Baru Joey Pelupessy Bodyguard The Professor, Thom Haye: Julukan yang Bagus