Jens Raven Ketahuan Cium Cewek usai Laga Timnas Indonesia vs Brunei, Siapa?

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 16 Juli 2025 | 14:14 WIB
Jens Raven Ketahuan Cium Cewek usai Laga Timnas Indonesia vs Brunei, Siapa?
Jens Raven Ketahuan Cium Cewek usai Laga Timnas Indonesia vs Brunei, Siapa? [ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/mrh/foc]

Suara.com - Penampilan impresif Jens Raven saat Timnas Indonesia U-23 membantai Brunei U-23 dengan skor 8-0 dalam laga perdana Grup A Piala AFF U-23 2025, Selasa (15/7/2025), bukan satu-satunya alasan namanya jadi sorotan publik.

Penyerang muda berdarah Belanda-Indonesia itu ketahuan melakukan gestur romantis kepada seorang perempuan di pinggir lapangan setelah laga usai.

Dalam pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Raven mencetak double hattrick alias enam gol, dan menjadi bintang kemenangan Timnas Indonesia U-23.

Aksi gemilangnya ini sempat dibumbui selebrasi khas "pacu jalur" yang ia peragakan setelah mencetak gol—selebrasi yang kemudian disebut-sebut membuat pelatih Gerald Vanenburg merasa perlu memberi teguran.

Namun kejutan tak berhenti sampai di situ. Seusai laga, Jens Raven terlihat mendekati seorang perempuan yang berada di tribun, lalu mencium dan memeluknya.

Momen ini pun terekam dalam sebuah video yang diunggah oleh si perempuan melalui akun TikTok-nya, @estellaloupatty, pada Rabu (16/7/2025).

Dalam video tersebut, tampak Estella Loupatty mengenakan jersey Timnas Indonesia bernomor punggung 9.

Ia terlihat menyambut Raven yang menghampirinya dari lapangan, lalu keduanya berbagi pelukan hangat dan kecupan mesra.

"Starboy," tulis Estella di caption, sembari menyematkan akun milik Jens Raven, @JensRaven9.

Baca Juga: Gerald Vanenburg Cermati Timnas Filipina, Garuda Muda Siap Kembali Tempur?

Sosok Estella Loupatty sendiri bukanlah orang asing di dunia sepak bola nasional. Ia merupakan pemain Timnas Indonesia Putri dan juga memiliki darah keturunan seperti Raven.

Keduanya bahkan diketahui cukup sering saling menyemangati melalui media sosial masing-masing, yang mengindikasikan bahwa hubungan mereka lebih dari sekadar teman.

Bahkan jauh sebelum laga Timnas U-23 kontra Brunei, kedekatan mereka sudah menjadi perbincangan.

Saat Jens Raven resmi bergabung dengan Bali United dari FC Dordrecht U-21, Estella terlihat mendampingi langsung proses penandatanganan kontrak.

Dalam momen penting tersebut, Estella terlihat memberikan dukungan penuh kepada Raven.

Ia bahkan mengunggah pesan manis di media sosialnya, "Selamat, bangga dengan kamu," tulis Estella disertai dengan emoji hati.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI