Arsenal Punya Faktor X Jelang Lawan Wolves, Noni Madueke Siap Jadi Pembeda

Sabtu, 13 Desember 2025 | 18:28 WIB
Arsenal Punya Faktor X Jelang Lawan Wolves, Noni Madueke Siap Jadi Pembeda
Noni Madueke, yang memiliki rekam jejak impresif saat menghadapi Wolves. [Instagram Noni Madueke]
Baca 10 detik
  • Arsenal akan menjamu Wolverhampton di Emirates Stadium dengan keunggulan signifikan di klasemen Liga Inggris.
  • Noni Madueke menjadi kartu truf Arsenal karena rekor impresifnya mencetak empat gol terbanyak ke gawang Wolves.
  • Arsenal menunjukkan perubahan pola serangan dengan 11 gol liga terakhir tercipta dari permainan terbuka, bukan bola mati.

Suara.com - Arsenal akan menjamu Wolverhampton Wanderers (Wolves) pada lanjutan Liga Inggris di Emirates Stadium, Sabtu malam waktu setempat.

Di atas kertas, duel ini terlihat timpang. The Gunners yang memuncaki klasemen Premier League akan menghadapi Wolves yang terpuruk di dasar klasemen, dengan jarak mencolok hingga 31 poin dan terpaut 19 posisi.

Meski demikian, manajer Arsenal Mikel Arteta tetap memiliki satu kartu truf yang bisa menjadi faktor pembeda dalam laga ini.

Sosok tersebut adalah pemain sayap berusia 23 tahun, Noni Madueke, yang memiliki rekam jejak impresif saat menghadapi Wolves.

Arsenal saat ini unggul dua poin atas Manchester City dalam perburuan gelar juara. Namun, mereka datang ke laga ini dengan motivasi bangkit setelah kekalahan menyakitkan 1-2 dari Aston Villa di Premier League.

Respons cepat ditunjukkan Arsenal dengan kemenangan meyakinkan 3-0 atas Club Brugge di ajang Liga Champions, tengah pekan lalu.

Dalam laga tersebut, Madueke tampil gemilang dengan mencetak dua gol, sementara Gabriel Martinelli menutup pesta gol lewat sepakan melengkung yang indah.

Meski tampil impresif, posisi Madueke dan Martinelli belum sepenuhnya aman di starting XI.

Bukayo Saka diprediksi kembali mengisi sektor sayap, sementara Eberechi Eze berpeluang menggantikan Martinelli.

Baca Juga: Arsenal Dihantam Badai Cedera, Mikel Arteta Akui Ini Ujian Terberat The Gunners

Namun, Madueke tetap berpotensi menjadi senjata rahasia Arteta. Pemain internasional Inggris itu tercatat sangat akrab dengan Wolves.

Dari seluruh lawan yang pernah dihadapinya, Wolves adalah tim yang paling sering dibobol Madueke, dengan total empat gol.

Catatan tersebut menjadi yang terbanyak bagi Madueke melawan satu klub sepanjang karier seniornya.

Empat gol tersebut dicetak Madueke saat masih membela Chelsea musim lalu.

Ia mencetak hattrick sensasional di Molineux, lalu menambah satu gol lagi di Stamford Bridge dalam kemenangan 3-1.

Statistik ini membuat Madueke menjadi ancaman nyata bagi Wolves, meski ia memulai laga dari bangku cadangan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI