Hansi Flick Ragu Datangkan Joao Cancelo, Barcelona Bimbang di Bursa Transfer Januari

Galih Prasetyo Suara.Com
Senin, 05 Januari 2026 | 05:30 WIB
Hansi Flick Ragu Datangkan Joao Cancelo, Barcelona Bimbang di Bursa Transfer Januari
Hansi Flick Ragu Datangkan Joao Cancelo, Barcelona Bimbang di Bursa Transfer Januari [Instagram]
Baca 10 detik
  • Barcelona prioritas menambah bek tengah karena absennya Araujo dan Christensen, memicu perdebatan internal klub.
  • Pelatih Hansi Flick ragu merekrut Joao Cancelo, ia menginginkan bek tengah murni sebagai opsi utama.
  • Kendala finansial signifikan muncul karena gaji Cancelo di Al Hilal dianggap terlalu tinggi untuk Barcelona.

Suara.com - Barcelona masih berupaya memperkuat lini belakang sebelum bursa transfer musim dingin ditutup akhir Januari ini.

Kebutuhan akan bek tengah menjadi prioritas menyusul absennya Ronald Araujo dan Andreas Christensen.

Namun, pencarian pemain anyar tersebut justru memunculkan perdebatan internal di tubuh Blaugrana.

Salah satu nama yang masuk dalam radar Barcelona adalah Joao Cancelo. Kehadiran bek asal Portugal itu dinilai bisa memberikan fleksibilitas, karena memungkinkan Jules Kounde digeser ke posisi bek tengah saat dibutuhkan.

Saat ini, Cancelo dipastikan akan meninggalkan Al Hilal pada Januari ini dan dikabarkan sangat ingin kembali ke Catalonia.

Taktik Jitu Barcelona Rajai La Liga 2025, Badai Cedera Hantui Hansi Flick di 2026 [Instagram]
Taktik Jitu Barcelona Rajai La Liga 2025, Badai Cedera Hantui Hansi Flick di 2026 [Instagram]

Meski demikian, rencana kepulangan tersebut tidak sepenuhnya mendapat lampu hijau dari internal klub.

Menurut laporan Marca, pelatih Barcelona Hansi Flick menjadi salah satu sosok yang menyimpan keraguan terhadap kemungkinan merekrut Cancelo.

Flick disebut secara tegas menginginkan tambahan bek tengah murni, yang mengindikasikan bahwa ia melihat Kounde tetap sebagai bek kanan, bukan opsi utama di jantung pertahanan.

Beberapa waktu lalu, Flick juga secara terbuka menyampaikan harapannya agar Barcelona mendatangkan pemain baru pada Januari.

Baca Juga: Barcelona Menangi Derbi Katalunya, Semakin Kokoh di Puncak Klasemen

Namun di balik layar, Flick dan direktur olahraga klub sepakat bahwa perekrutan tidak boleh dilakukan hanya demi menambah jumlah pemain, tanpa benar-benar sesuai kebutuhan tim.

Selain pertimbangan teknis, faktor finansial juga menjadi kendala besar.

Gaji Cancelo di Al Hilal tergolong tinggi dan sulit dipenuhi Barcelona, bahkan untuk skema peminjaman.

Barcelona membutuhkan klub Arab Saudi tersebut menanggung sebagian besar gaji sang pemain agar transfer ini memungkinkan secara finansial.

Meski Cancelo diapresiasi berkat performanya pada periode sebelumnya dan kemampuannya bermain di kedua sisi pertahanan, keraguan tetap muncul terkait kontribusi defensifnya.

Kontributor: Adam Ali

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI