- Persija Jakarta merekrut Fajar Fathurrahman dan Alaeddine Ajaraie sebagai persiapan putaran kedua Super League.
- Persaingan juara Super League 2025/2026 semakin ketat akibat aktivitas transfer klub pesaing Persib Bandung.
- Persib Bandung, juara paruh musim, memilih tidak menambah pemain baru walau menghadapi tantangan lebih besar.
Suara.com - Persaingan perebutan gelar juara Super League 2025/2026 dipastikan semakin panas memasuki putaran kedua.
Sejumlah klub pesaing Persib Bandung mulai bergerak agresif di bursa transfer. Salah satunya Persija Jakarta yang menambah kekuatan demi mendekati puncak klasemen.
Persija tercatat mendatangkan dua pemain anyar, yakni Fajar Fathurrahman dari Borneo FC serta penyerang asing Alaeddine Ajaraie untuk mempertajam lini depan.
Langkah tersebut menegaskan keseriusan Macan Kemayoran dalam memburu gelar juara musim ini.
Kedua pemain itu bukan nama sembarangan. Alaeddine merupakan top skor Liga India, sementara Fajar berstatus pemain Timnas Indonesia.
Selain Persija, Malut United juga menunjukkan ambisi besar dengan merekrut gelandang Lucas Cardoso guna memperkuat lini tengah.
Aktivitas transfer para pesaing membuat persaingan papan atas kian ketat.
Meski rival-rivalnya aktif menambah amunisi, pemain Persib Bandung Beckham Putra menegaskan timnya tidak goyah.
Ia menilai kehadiran pemain baru di klub lain justru menjadi tantangan yang harus dijawab Persib dengan persiapan lebih matang.
Baca Juga: Ulang Tahun ke-20, Viking Karawang Berharap Persib Juara Lagi dan Tembus Final ACL 2
“Tentu saja, kami harus lebih siap dibandingkan putaran pertama karena banyak lawan yang memiliki pemain baru,” kata Beckham beberapa waktu lalu.
“Klub-klub tersebut telah mempersiapkan diri untuk putaran kedua. Namun, meskipun lawan banyak yang mendatangkan pemain baru, kami dapat membuktikan bahwa kami tetap menjadi calon juara,” jelasnya.
Keyakinan tersebut diperkuat dengan pencapaian Persib Bandung yang keluar sebagai juara paruh musim Super League 2025/2026.
Maung Bandung saat ini bertengger di puncak klasemen sementara dengan koleksi 38 poin.
Tak hanya itu, Persib juga menyandang status mentereng sebagai juara bertahan dua musim beruntun.
Beckham menyadari mempertahankan gelar juara bukan perkara mudah. Tantangannya bahkan lebih berat dibandingkan saat pertama kali meraihnya.