Suara.com - Fast and Furious 9 menduduki trend sejak kemarin teaser film itu tayang di Super Bowl ke-55. Aksi balap tentunya akan hadir, namun yang tak kalah seru banyak kejutan yang terjadi di seri kesembilan film tersebut.
Trailer diawali dengan berkumpulnya Dominic Toretto (Vin Diesel) bersama keluarga dan teman-temannya. Penonton lantas dikejutkan dengan kemunculan Han Lue (Sung Kang).
Sebagai pengingat, Han Lue pernah muncul di seri Fast Furious: Tokyo Drift. Ia yang dikira tewas dalam seri kedua film itu tiba-tiba saja hadir di antara teman-teman Dom.
Menyusul adegan lain, terlihat adegan laga para bintangnya, balap mobil hingga aksi tembak menembak.
Film Fast and Furious 9 sebenarnya tayang pada 22 Mei 2020. Namun karena wabah virus corona, penayangan film ini ditunda hingga 28 Mei 2021.
Sambil menunggu penayangan film ini di bioskop, simak lima fakta seru terkait Fast and Furious 9 dikutip dari Car Throttle:
1. Kembalinya sutradara Justin Lin
![Justin Lin [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/02/10/86333-justin-lin.jpg)
Kursi sutradara Fast and Furious 9 kembali diduduki Justin Lin. Sebelumnya, ia menggarap empat seri film ini yakni Tokyo Drift (2006), Fast & Furious (2009), Fast Five (2011) dan Fast Furious 6 (2013).
Sementara seri ke-7 film ini digarap James Wan, sosok di balik kesuksesan film Insidious, The Conjuring hingga Aquaman.
Baca Juga: Justin Lin Siap Sutradarai Seri Akhir dari Film Fast and Furious
2. John Cena, adik dari Dom