Suara.com - Deretan potret Marcell Darwin momong anak kerap sukses mencuri perhatian warganet. Pasalnya, suami dari Nabila Faisal ini kerap usil dengan putranya, Benjamin Qeenan Darwin. Kendati begitu, aktor 31 tahun ini merupakan sosok yang telaten.
Marcell Darwin menikah dengan Nabila Faisal pada 2020. Kehadiran Qeenan, panggilan karib Benjamin Qeenan Darwin, membuat rumah tangga artis mualaf ini makin lengkap. Ia bersama istri tengah menikmati masa-masa menjadi orangtua.
![Marcell Darwin dan Nabila Faisal [YouTube/The Darwins]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/03/06/27929-marcell-darwin-dan-nabila-faisal-youtubethe-darwins.jpg)
Sejak Qeenan lahir pada 10 Juli 2020, Marcell Darwin pun cukup sering berbagi momen saat dirinya momong putra kecilnya. Seperti kebanyakan ayah lain, aktor berusia 31 tahun ini juga kerap usil ketika menjaga Qeenan.
Beberapa video dan foto Qeenan yang lucu dan kocak sempat dibagikan Marcell Darwin. Seperti saat Qeenan difoto dengan filter ala hulk yang sukses bikin netizen terpingkal.
Biar tak makin penasaran, simak deretan potret Marcell Darwin momong anak berikut ini yuk!
1. Malah Ikut Tidur

Saat menjaga Qeenan, Marcell Darwin justru ikut tertidur bersama putranya. Kira-kira siapa yang lebih dulu merem nih, Marcell atau Qeenan?
2. Kece

Menjaga anak pertamanya, Marcell Darwin terlihat untuk bisa kompak dengan buah hatinya. Ia pun memakai kacamata hitam bersama dengan Qeenan. Gaya ayah dan anak ini emang kece.
Baca Juga: 12 Pesona Putri Anjani Anak Kedua Jarwo Kwat yang Beranjak Dewasa, Hobi Main Golf
3. Mirip