Suara.com - Sebelum melahirkan, Nagita Slavina mendapat kejutan baby sprinkle dari The Bumil’s dan keluarga. Momen baby sprinkle Nagita Slavina itu diunggah di kanal YouTube Rans Entertainment. Acara itu tampak sangat meriah dengan dekorasi-dekorasi yang cerah.
Saat itu Nagita Slavina merasa terharu dengan kejutan spesial dari keluarga dan kerabatnya itu. Penasaran dengan meriahnya baby sprinkle Nagita Slavina? Yuk, intip momen baby sprinkle Nagita Slavina.
1. Dekorasi Meriah

Itulah penampakan dekorasi acara baby sprinkle Nagita Slavina yang sudah disiapkan oleh keluarga dan kerabat dekatnya.
Dekorasinya tampak sangat meriah dengan balon-balon berwarna hijau dan oranye. Di panggung kecil itu terdapat sofa tunggal berwarna fuschia. Colorful banget kan?
2. Dresscode Broken White

Momen baby sprinkle Nagita Slavina itu hanya dihadiri oleh keluarga dan teman-teman dekat Nagita Slavina, termasuk The Bumil’s. Di momen itu juga hadir Maharani Kemala yang langsung datang dari Bali.
Paula Verhoeven pun juga turut hadir meski saat itu dirinya hampir melahirkan anak keduanya. Para kerabat dekat dan keluarga Nagita Slavina yang hadir di sana tampak sangat kompak mengenakan busana bertema broken white.
3. Kedatangan Nagita Slavina
Baca Juga: Nagita Slavina Tak Masalah RANS Cilegon FC Kalah

Istri Raffi Ahmad ini hanya tahu bahwa ia harus menghadiri meeting. Namun, Nagita Slavina kebingungan saat melihat banyak orang di sana. Nagita Slavina juga sempat berkata bahwa ia tidak sedang berulang tahun.