Mayang dan Chika Dibully saat Liburan ke Bali: Lu Harus Istighfar

Minggu, 27 Februari 2022 | 17:04 WIB
Mayang dan Chika Dibully saat Liburan ke Bali: Lu Harus Istighfar
Mayang dan Chika cover lagu lagi. [Youtube/Musik Proaktif]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasca dituding jadikan Vanessa Angel lelucon, Mayang Lucyana Fitri dan Nachika Septalia Nasy masih dipantau netizen.

Mayang dan Chika kali ini dirundung alias di-bully sejumlah anak kecil ketika diketahui tengah berlibur ke Bali.

Dari unggahan video yang beredar, tampak Mayang dan Chika sedang berjalan kaki mengenakan jas hujan. 

Mayang (Instagram/@lambegosiip)
Mayang (Instagram/@lambegosiip)

Tak lama kemudian, terdengar suara beberapa anak kecil yang melontarkan kata-kata rundungan.

"Anak Pak Doddy, anak Pak Doddy," seru anak-anak kecil.

Mendengar hal itu, adik ipar Bibi Ardiansyah yang tampak geram tersebut mencoba menegurnya. 

Chika (Instagram/@lambegosiip)
Chika (Instagram/@lambegosiip)

"Punya bakat," balas Mayang ditilik dari Instagram @lambegosiip.

Sementara itu, adik sambung Vanessa Angel meminta anak-anak kecil tersebut untuk beristighfar.

"Istigfar, dek," sambung Chika. 

Baca Juga: Chika dan Mayang Disinggung Soal Uang Rp 80 Juta di Variety Show: Ngga Terlintas Gala Sedikit Pun

Mayang (Instagram/@lambegosiip)
Mayang (Instagram/@lambegosiip)

Adegan kemudian beralih saat anak-anak Doddy Sudrajat tersebut memasuki wahana taman bermain di Bali.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI