Tak Bisa Tahan Emosi, Doddy Sudrajat Bikin Batin Chika Sakit

Rena Pangesti Suara.Com
Kamis, 24 Maret 2022 | 08:14 WIB
Tak Bisa Tahan Emosi, Doddy Sudrajat Bikin Batin Chika Sakit
Keluarga Doddy Sudrajat dan Puput Pujiarti saat belum bercerai. (Instagram/chikamayang_real)

Suara.com - Perceraian Doddy Sudarajat dan Puput Sudrajat, akhirnya membuka sifat buruk ayah Vanessa Angel tersebut. Sifat tersebut adalah emosi yang kadang tak bisa ditahan.

Puput Sudrajat menjadi saksi bagaimana Doddy Sudrajat melampiaskan amarahnya. Salah satu orang yang menjadi imbas adalah sang putri, Chika.

"Ada kata-kata daddy yang tidak pantas dan membuat batin Chika sakit," kata Puput Sudrajat di kanal YouTube Uya Kuya, Rabu (24/3/2022).

Puput Sudrajat di kanal YouTube Uya Kuya.
Puput Sudrajat di kanal YouTube Uya Kuya.

Puput Sudrajat tak memungkiri ada masalah terjadi antara Doddy Sudrajat dengan putrinya, Chika. Namun di posisi ini, perempuan berhijab itu ogah menjelaskan secara detail.

"Orang ketika lagi emosi, omongannya nggak bisa terkontrol," tutur Puput Sudrajat.

Ucapan Doddy Sudrajat yang tak mengenakan hati pun tidak sekali. Puput dalam posisi ini sudah sabar, namun kondisi itu tak bisa terus ia pertahankan.

Puput Sudrajat dan Chika (YouTube/SCTV)
Puput Sudrajat dan Chika (YouTube/SCTV)

"Dulu pernah terjadi, kemarin ada lagi. Aku mikir ini sudah fatal dan nggak bisa egois," terang Puput Sudrajat.

Chika bahkan sampai kabur guna menghindar dari Doddy Sudrajat. Kendati begitu, adik tiri Mayang ini tetap memberikan dukungan pada sang ibu.

"Anak ini ngebatin terus. Mungkin dia sendiri merasa 'aku tau apa yang mama rasa. Tapi nggak apa, terserah mama'," kata Chika.

Baca Juga: Chika Curhat Kesulitan Hubungi Mayang, Singgung Peran Doddy Sudrajat

Doddy Sudrajat (Instagram/@dodysoedrajat_1)
Doddy Sudrajat (Instagram/@dodysoedrajat_1)

Namun jika Puput Sudrajat tetap melanjutkan pernikahan, Chika memilih tak lagi bersama dengan orangtuanya itu.

Tak mau anaknya menjadi korban, Puput Sudrajat mengakhiri hubungan dengan Doddy Sudrajat.

"Aku hancur, sekarang berpikir aku harus memilih anak itu," tegas Puput Sudrajat.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI