Suara.com - Raline Shah sempat jadi topik perbincangan hangat setelah lama tak muncul. Sang aktris jadi pusat perhatian di Twitter usai identitasnya muncul di aplikasi kencan online.
Tak sedikit yang menganggap bahwa Raline Shah benar-benar sedang berjuang keras untuk mencari pasangan hidup. Bahkan tagar Raline on Dating Apps sempat jadi kata kunci teratas dalam pencarian Twitter.
Namun ada juga yang tidak percaya bahwa Raline Shah benar-benar mencari jodoh lewat aplikasi kencan online. Mereka meyakini bahwa akun yang beredar hanya memanfaatkan nama perempuan 37 tahun untuk mencari perhatian.
Beberapa hari setelahnya, Raline Shah memberikan keterangan. Finalis Puteri Indonesia 2008 ternyata membenarkan bahwa dia memang sempat mencoba aplikasi kencan online.
![Raline Shah [Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/05/11/36514-raline-shah.jpg)
Lantas benarkah Raline Shah memang sedang mencari jodoh di aplikasi kencan online?
Berikut hasil wawancara dengan Raline Shah tentang aplikasi kencan online serta pandangannya tentang proses mencari jodoh:
Sempat trending karena aplikasi kencan bagaimana tanggapannya?
Itu kayaknya nggak benar deh. Jadi saya nggak membenarkan bahwa saya pakai dating apps apa pun di Indonesia.
Terus pakai aplikasi kencan itu untuk apa?
Baca Juga: Interview: Perjuangan Aliando Syarief Buat Sembuh dari OCD
Itu sebelum syuting, waktu sekolah akting di Amerika. Kan untuk kebutuhan syuting kadang-kadang kami harus menjalani apa yang karakternya jalani. Jadi itu salah satu proses saya masuk dalam karakter.