![Marshel Widianto saat berkunjung ke Panti Asuhan Anak Yayasan Remaja Masa Depan di kawasan Tebet, Jakarta, Jumat (26/4). [Suara.com]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/04/06/99551-marshel.jpg)
Kegagalannya untuk memenangkan kompetisi SUCA 3 ternyata malah mendatangkan rezeki lain kepadanya. Sejak kehadirannya di 20 besar, banyak orang yang melihat potensinya sebagai komika besar. Ia pun lambat laun sering diundang untuk mengisi acara, mulai dari acara skala kecil hingga beberapa televisi.
5. Jadi bintang film dan merambah dunia show
![Marshel Widianto. [Istimewa]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/04/06/77300-marshel-widianto-istimewa.jpg)
Tak hanya mengisi acara, Marshel juga ikut diajak bermain di berbagai film, sebut saja seperti film Laundry Show (2019) yang juga dibintangi oleh Tissa Biani, Cek Toko Sebelah The Series 2 (2019) yang diproduseri oleh Ernest Prakasa. Marshel juga menjadi salah satu talent di berbagai TV show.
6. Jadi Brand Ambassador produk kecantikan

Karir Marshel yang terus menanjak sejak tahun 2017 hingga sekarang membuatnya semakin dikenal. Bahkan, beberapa waktu yang lalu Marshel dinobatkan menjadi salah satu jajaran brand ambassador produk kecantikan MS Glow.
Ia bahkan terlibat dalam proyek kolaborasi MS Glow dan desainer Prancis dan berangkat ke Paris yang sempat menghebohkan jagad entertainment beberapa waktu lalu. Tak ayal, banyak orang yang menyebutnya sebagai salah satu komika dengan bayaran termahal dengan perjalanan karir dan berbagai pengalamannya di industri entertainment Indonesia.
Kontributor : Dea Nabila