Digosipkan Berkonflik dengan Putri Delina, Nathalie Holscher Kirim Pesan untuk Sule

Senin, 27 Juni 2022 | 12:13 WIB
Digosipkan Berkonflik dengan Putri Delina, Nathalie Holscher Kirim Pesan untuk Sule
Nathalie Holscher dan Putri Delina (Instagram/@nathalieholscher)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Imbas wara-wiri di sejumlah podcast, gosip konflik antara Putri Delina dengan Nathalie Holscher kian hari kian memanas.

Nathalie Holscher mengaku kaget konflik lamanya dengan Putri Delina yang berujung pada kaburnya dari rumah Sule kembali diungkit-ungkit.

"Kaget aja, kemarin-kemarin baru liburan. Terus tiba-tiba denger podcast kayak gitu, kaget juga," kata Nathalie Holscher

Momen kebersamaan Nathalie Holscher dan Putri Delina (Instagram/@nathalieholscher)
Momen kebersamaan Nathalie Holscher dan Putri Delina (Instagram/@nathalieholscher)

Oleh karena itu, Nathalie Holscher kerap meminta maaf kepada Putri Delina atas kesalahannya minggat dari rumah Sule.

"Semenjak masalah yang dulu itu sempet rame, apa pun itu kalau ketemu Putri selalu aku peluk. Aku minta maaf 'maafin Bunda ya kejadian waktu itu'," tuturnya.

Selain itu, seleb berusia 29 tahun itu mengirimkan pesan kepada Sule yang isinya menegaskan sudah berusaha sebaik mungkin menjadi ibu sambung. 

Momen kebersamaan Nathalie Holscher dan Putri Delina (Instagram/@nathalieholscher)
Momen kebersamaan Nathalie Holscher dan Putri Delina (Instagram/@nathalieholscher)

"Aku seberusaha ini jadi yang terbaik karena aku berbuat baik semaksimal mungkin selama hidup ya cuma sama kalian,' kata Nathalie Holscher.

Kendati demikian, Nathalie Holscher mengaku masih belajar agar bisa menjadi ibu sambung yang baik.

"Masih banyak belajar, masih banyak kurang. Anggap aja semua ini salah aku," ucapnya dikutip dari Instagram @rumpi_gosip pada Senin (27/6/2022).

Baca Juga: Unggah Video Mendiang Ibu, Rizky Febian Malah Bahas Nathalie Holscher

Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI