11 Artis Pernah Berseteru dengan Keluarga, Terbaru Via Vallen Blokir Nomor Kontak Ibunya

Ismail
11 Artis Pernah Berseteru dengan Keluarga, Terbaru Via Vallen Blokir Nomor Kontak Ibunya
Potret Via Vallen (Instagram/@viavallen)

Beberapa artis mencuri perhatian setelah berseteru dengan keluarganya.

Suara.com - Perseteruan Via Vallen dengan adik-adiknya langsung menjadi sorotan. Hal tersebut diketahui setelah dia curhat tentang kehidupannya sebagai anak pertama.

Tidak hanya itu, kabarnya pelantun lagu Sayang itu sedang berseteru dengan ibunya. Bahkan Via dikabarkan memblokir nomor kontak ibunya.

Via Vallen sendiri bukan artis pertama yang berseteru dengan keluarga. Beberapa artis tanah air sempat berseteru dengan keluarganya. Bahkan mereka saling sindir melalui instagram.

Nah penasaran siapa saja artis yang sempat berseteru dengan keluarganya? Berikut rangkumannya.

Baca Juga: Meski Benci Arie Kriting, Nursyah Banggakan Cucunya Cakep: Ya Memang Indah Permatasari Darah Saya

1. Marshanda

Potret Marshanda di Gala Premiere Gendut Siapa Takut? (Instagram/@marshanda99)
Artis Berseteru dengan Keluarga (Instagram/@marshanda99)

Hubungan yang tidak baik antara Marshanda dengan ibunda, Rianti Sofyan sudah jadi rahasia umum. Marshanda pernah mengakui memiliki masa lalu yang tidak menyenangkan dengan ibunya. Ketidakharmonisan Marshanda dan sang ibu juga sering diungkap oleh Marshanda di depan publik. Untungnya sekarang kedua sudah akur dan kembali harmonis.

2. Indah Permatasari

 Potret Terbaru Indah Permatasari (Instagram/indahpertamas)
Artis Berseteru dengan Keluarga (Instagram/indahpertamas)

Indah Permatasari harus berseteru dengan ibu kandungnya karena memilih menikah dengan Arie Kriting. Ibunya tidak setuju dengan hubungan Indah dan Arie, bahkan ketika Indah memiliki anak sekalipun hati sang ibu tidak luluh. Sampai saat ini hubungan Indah dan ibunya masih renggang.

3. Arumi Bachsin

Baca Juga: Berbeda Perlakuan dengan Arie Kriting dan Indah Permatasari, Nursyah Puji Abis Sang Cucu: Anaknya Bagus

Arumi Bachsin [Instagram]
Artis Berseteru dengan Keluarga (Instagram/arumibachsin95)

Saat masih remaja dulu, Arumi Bachsin pernah melaporkan ibunya, Maria Lilian Pesch dengan tuduhan eksploitasi anak di bawah umur. Konflik itu rupanya berawal karena Maria tidak setuju Arumi berhubungan dengan Miller Khan. Sekarang hubungan Arumi dan ibunya sudah membaik dan kembali akur. Arumi juga hidup bahagia dengan Emil Dardak.