Raditya Dika Ciptakan Lagu untuk Anak, Ketika Diperdengarkan Putrinya Malah Nangis

"Alea cantik, papanya ganteng," bunyi lirik lagu yang diciptakan Raditya Dika.
Suara.com - Raditya Dika ingin memberikan hadiah lain dari yang lain untuk putrinya, Alinea Ava Nasuition alias Alea. Namun hadiah unik dari sang ayah malah membuat bocah tiga tahun itu malah menangis.
Kado tersebut adalah sebuah lagu yang diciptakan sendiri oleh Raditya Dika untuk Alea. Namun ketika lagu tersebut didengarkan untuk Alea, sang putri malah menangis dan membuat bintang film Single itu heran.
Di video yang dibagikan Raditya Dika, Alea yang awalnya semangat karena mendapatkan kado sebuah lagu yang liriknya ditulis langsung sang papa, mendadak beda ekspresi.
"Alea cantik, papanya ganteng," bunyi lirik itu.
Baca Juga: Warganet Terhibur oleh Spesial Stand Up Raditya Dika, Show Komedi Malah Jadi Mukbang
Alea langsung teriak histeris dan mengadu ke mamanya, Anissa Aziza dan mengaku tidak mau mendengarkan lagu itu lagi.
"Kira-kira Alea kenapa ya? Karena liriknya atau nadanya?" ucap Raditya Dika masih kebingungan.
![Raditya Dika dan Annisa Aziza bersama anaknya. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/01/14/86319-raditya-dika-dan-annisa-aziza.jpg)
Unggahan Raditya Dika pun mendapat banyak tanggapan dari warganet. Warganet pun jadi menebak-nebak dengan komentar yang tak kalah bikin ngakak.
"Cara nyanyinya kayak lagu horor bang," kata seorang warganet yang malah memancing tawa.
"Mungkin Alea mikir ini kan lagu tentang aku tapi kok ada bapakku juga," komentar warganet lain.
Baca Juga: Raditya Dika Banjir Pujian Rilis Konten Cerita Cintaku Tiap Sahur
"Shock bagian 'bapaknya ganteng' sih kayaknya," duga netizen ngakak.
"Dilihat dari reaksi Alea, dia enggak terima papanya ganteng," kata warganet lain menebak.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah