Suara.com - Sebelas tahun berumah tangga, kehidupan Anang Hermansyah dan Ashanty jauh dari gosip miring. Namun, siapa sangka ancaman pelakor juga pernah menghampiri pernikahan mereka.
Saat berbincang dengan Luna Maya, Ashanty mengungkap sosok perempuan yang berusaha mendekati suaminya itu.
![Pasangan selebriti Anang Hermansyah dan Ashanty saat di wawancarai wartawan di gedung Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), Senen, Jakarta Pusat, Jumat (11/2/2022). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/02/11/97239-anang-hermansyah-dan-ashanty.jpg)
"Sempat ada kejadian dia di-DM sama siapa," kata Ashanty dikutip dari YouTube Lunamaya Enterprise, Minggu (22/1/2023).
"Dia cerita?" tanya Luna Maya menyela.
Rupanya, Anang Hermansyah tak menceritakan soal DM tersebut di awal. Namun, akhirnya Ashanty mengetahuinya.
![Anang Hermansyah dan Ashanty [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/02/11/70982-anang-hermansyah-dan-ashanty-suaracomadiyoga-priyambodo.jpg)
"Enggak awalnya dia nggak cerita, cuman akhirnya dia kasih tahu aku," beber Ashanty.
Ibu sambung Aurel Hermansyah ini membeberkan isi DM perempuan itu kepada Anang Hermansyah. Mulanya, si perempuan menanyakan kabar, lalu kemudian meminta bertemu.
"Kayak 'Apa kabar?' dibalas (Anang) 'Oh iya baik'," cerita Ashanty.
"Mas Anang ketemuan dong, aku pengin diciptain lagu," imbuh Ashanty.
Baca Juga: Indra Bekti Keluar Rumah Sakit, Aktor Na Chul Meninggal Dunia
Anang Hermansyah pun mengiyakan dan menyuruh si perempuan datang ke studio. Hanya saja, balasan perempuan itu justru genit.