
4. Dalam postingannya, Prilly Latuconsina mengucapkan terima kasih untuk tim Generasi Peduli Bumi dan para volunteer yang ikut serta mungutin sampah di JFC 2023.

5. Kendati membersihkan sampah dengan senang hati, Prilly Latuconsina tetap mengingatkan agar masyarakat Indonesia lebih peduli dengan bertanggung jawab atas sampah masing-masing.

6. Prilly Latuconsina pun berharap dengan adanya kegiatan bersama Generasi Peduli Bumi ini, masyarakat Indonesia jadi semakin sadar untuk tidak membuang sampah sembarangan.

7. Pujian pun banyak diterima Prilly Latuconsina atas kepeduliannya sampai tak gengsi memungut sampah di JFC 2023, padahal siapa yang tak mengenalnya sebagai salah satu artis kenamaan Tanah Air.

8. MUA Bubah Alfian bahkan terkejut dengan aksi Prilly Latuconsina yang ikut serta dalam JFC 2023 atas undangannya. Saat semua model sudah kembali ke Jakarta, Prilly malah masih berada di Jember untuk membersihkan sampah.

9. Prilly Latuconsina sukses membuat Bubah Alfian nangis terharu sekaligus berterima kasih. Begitu pun Vidi Aldiano yang mengaku bangga punya teman seperti Prilly.

Itu dia potret-potret Prilly Latuconsina mungutin sampah di JFC 2023.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Baca Juga: 4 Karakter Utama di Film Budi Pekerti, Film Baru Prilly Latuconsina Bareng Angga Yunanda