Suara.com - Vadel Badjideh kembali muncul untuk memberikan klarifikasi terkait hubungannya dengan Lolly. Kali ini Vadel memilih podcast Denny Sumargo yang baru-baru ini juga dikunjungi ibunda Lolly, Nikita Mirzani.
Hubungan Lolly dan Vadel Badjideh belakangan disinyalir sebagai alasan Nikita Mirzani enggan menerima putrinya kembali. Oleh sebab itu, Vadel berencana memutuskan Lolly.
"Gue kepikiran mau putus kalau ibunya terima (Lolly lagi)," ujar Vadel Badjideh dalam konten YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo yang tayang pada Rabu (3/4/2024).
Vadel Badjideh sebenarnya merasa tidak ada hubungannya dengan masalah Lolly dan Nikita Mirzani. Namun apabila dirinya dianggap menjadi penghalang, Vadel tak pikir panjang untuk mundur.
BACA JUGA: Video Lolly Anak Nikita Mirzani Menangis Sesenggukan Tuai Simpati, Auto Diingatkan Buat Tobat
"Kan masalah Lolly sama ibunya sebelum ada gue. Pas sekarang gue pacaran sama Lolly, jadi masalah buat ibunya enggak nerima Lolly," jelas Vadel Badjideh.
"Sekarang kalau misalnya gue mutusin, apakah ibunya mau nerima? (Kalo ibunya nerima Lolly kembali) gue putusin,"kata Vadel tegas, sambil bersalaman dengan Denny Sumargo yang akan memegang kata-katanya itu.
Bukan karena tak sayang, Vadel Badjideh beranggapan Lolly bisa bertemu dengan laki-laki selain dirinya. Sementara ibu, di mata Vadel sekalipun, adalah sosok satu-satunya sosok yang tak bisa digantikan siapapun.
BACA JUGA: Fitri Salhuteru Dituding Cuci Otak Lolly, Eks Sahabat Nikita Mirzani Sentil Gaya Parenting
"Jangan memilih gue. Laki-laki banyak. Pilihlah ibu lo yang cuma satu di dunia yang sayang sama elu," kata Vadel Badjideh.