Suapi Thariq Halilintar saat Ulang Tahun, Ciri-ciri Bakal Jadi Menantu Idaman

Rabu, 29 Mei 2024 | 12:14 WIB
Suapi Thariq Halilintar saat Ulang Tahun, Ciri-ciri Bakal Jadi Menantu Idaman
Kolase potret Thariq Halilintar dengan Aaliyah Massaid dan Reza Artamevia. (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Thariq Halilintar yang ikut memberi kejutan untuk Reza Artamevia mendapat suapan kue ulang tahun kedua setelah Aaliyah Massaid.

Momen Reza Artamevia memberi suapan kue ulang tahun kedua untuk calon menantunya, Thariq Halilintar ini lantas menjadi sorotan.

Pada momen itu, Reza Artamevia sempat menyampaikan doa harapannya untuk rumah tangga Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid sebelum menyuapi calon menantunya tersebut.

Reza Artamevia berharap rumah tangga Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid nantinya akan abadi dan sejatera di dunia maupun akhirat.

"Abadi di dunia dan akhirat, sejahtera ya Allah aamiin," kata Reza Artamevia dilansir dari unggahan Instagram story kakak Aaliyah Massaid, Baby Mamesa.

Momen Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid berikan kejutan ultah untuk Reza Artamevia. [Instagram]
Momen Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid berikan kejutan ultah untuk Reza Artamevia. [Instagram]

Tak hanya itu, Reza Artamevia juga berharap rumah tangga anaknya kelak selalu rukun dan tak pernah bertengkar.

"Rukun, nggak ada berantem-berantem aamiin," ujar Reza Artamevia dan Thariq Halilintar hanya mengangguk sambil tersenyum.

Namun, Aaliyah Massaid langsung berusaha menyahut bahwa mereka tak pernah bertengkar hingga membuat Reza Artamevia tertawa.

"Kita nggak pernah berantem sayang," sahut Aaliyah Massaid dengan suara manja.

Baca Juga: Masak untuk Aaliyah Massaid, Perlakuan Manis Thariq Halilintar Dinilai Sama ke Fuji

Karena momen tersebut dilansir dari TikTok @people_strong2, sejumlah warganet menyimpulkan Thariq Halilintar suka curhat soal hubungannya dengan ibu Aaliyah Massaid, Reza Artamevia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI