Suara.com - Deretan kontroversi Gus Miftah membuat warganet ketar-ketir, jika benar pendakwah yang memiliki nama asli Miftah Maulana Habiburrahman itu akan menduduki jabatan penting di pemerintahan.
Pada Selasa (15/10/2024), Gus Miftah terlihat menyambangi kediaman presiden terpilih Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan. Hal ini memicu dugaan bahwa dia mungkin akan ditawari jabatan menteri atau wakil menteri.
"Yang jelas bukan wakil menteri. Itu sih intinya," kata Gus Miftah membantah dugaan warganet.
Lebih lanjut, Gus Miftah menyatakan bahwa dirinya hanya diminta Prabowo berfokus di bidang moderasi dan toleransi.
Meski dikenal sebagai tokoh agama, imej Gus Miftah di mata publik memang tak begitu bagus. Pasalnya dia sempat tersandung beberapa kontroversi di bawah ini.
1. Dakwah di Kelab Malam
![Gus Miftah memberikan keterangan kepada awak media seusai kedatangan Presiden Jokowi ke Ponpes Ora Aji di Sleman, Kamis (19/9/2024). [Suarajogja.id/Hiskia Andika Weadcaksana]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/09/19/34165-gus-miftah.jpg)
Gus Miftah dikenal karena sering berdakwah di kelab malam. Dia berpendapat bahwa dakwah harus menjangkau semua kalangan, termasuk mereka yang berada di tempat hiburan malam.
Namun, banyak yang mengkritik metode dakwahnya ini karena dianggap tidak pantas dan kurang etis.
2. Kontroversi Wayang di Ponpes Miliknya
Baca Juga: Gus Miftah dan Raffi Ahmad Masuk Kabinet Prabowo, Netizen: Kalau Ada Kesempatan, Mau Pindah Negara
![Gus Miftah [Suara.com/Putu Ayu P]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/08/06/40781-gus-miftah.jpg)
Kontroversi ini terjadi pada Februari 2022 setelah Gus Miftah menggelar pagelaran wayang di Pondok Pesantren Ora Aji, Sleman, Yogyakarta, yang dipimpin olehnya.