Seperti namanya, Helmiah Chalifah memiliki darah Arab yang mengalir dalam tubuhnya.
Hal tersebut diungkap Ruben kala berbicara mengenai silsilah kedua orang tuanya di hadapan Armand Maulana.
"Kalau lu tuh orang apa? Maksudnya, nyokap bokap orang apa?" kata Armand kala itu.
"Papaku Chinese, mamaku Arab," jawab Ruben Onsu.
Ayah Ruben Onsu sendiri diketahui bernama Johanes Abraham dan menganut agama Kristen.
"Saat itu papaku itu karena dari sana (Tiongkok Daratan) dan tidak punya nama Indonesia, kronologis silsilahnya aku kurang paham sih sebenarnya, tapi kenapa fam-nya Onsu itu karena papaku ditolong keluarga Onsu," cerita Ruben Onsu dalam kesempatan yang sama.

Sebab ayahnya serta Ruben dan Jordi beragama Kristen, banyak yang menduga bila Helmiah Chalifah juga menganut keyakinan yang sama.
Namun ternyata, Helmiah Chalifah adalah seorang Muslimah sedari lama.
Agama Helmiah diungkap putranya yang lain, Jordi Onsu ketika berbincang dengan Irish Bella baru-baru ini.
Baca Juga: 43 Tahun Jadi Muslim, Ivan Gunawan Akui Baru Salat 5 Waktu dan Puasa Sebulan Penuh di Tahun 2025
Saat ditanya mengenai pengalamannya terkait agama Islam, Jordi menyinggung kehadiran sang Ibunda.