Ultah ke-30, Tipe-X Gelar Tur Orkestra dan Rilis Album ke-8

Ferry Noviandi Suara.Com
Jum'at, 18 April 2025 | 19:53 WIB
Ultah ke-30, Tipe-X Gelar Tur Orkestra dan Rilis Album ke-8
Band Tipe-X ulang tahun dan akan menggelar konser tunggal juga rilis album ke-8. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak bisa dipungkiri, Tipe-X menjadi salah satu band ska yang masih berkibar hingga saat ini.

Merayakan perjalanan 30 tahun bermusik, pemilik hits "Genit" ini akan menggelar konser tunggal bertajuk "Tipe-X Orcheska: 30 Years Musci Tour".

Konser ini menjadi penampilan pertama kali dan satu-satunya selama 30 tahun berkarya di industri music Indonesia.

Tipe-X akan tampil membawa nuansa orkestra serta menjadi salah satu hal unik dan spesial nanti.

Tidak hanya menggelar konser tunggal, ultah ke-30 juga akan jadi persembahan sangat spesial dari Tipe-X kepada para penggemar.

Band Tipe-X ulang tahun dan akan menggelar konser tunggal juga rilis album ke-8. [Instagram]
Band Tipe-X ulang tahun dan akan menggelar konser tunggal juga rilis album ke-8. [Instagram]

Di momen ini, Tipe-X juga akan merilis album kedelapan. Tentu saja, album ini sangat ditunggu-tunggu para penggemar.

Album ini juga sebagai bukti eksistensi yang terus relevan dan up to date di dunia musik Indonesia.

Tur konser ini adalah kolaborasi dari X management dan Piramida Entertainment yang didukung oleh banyak stakeholders lainnya.

Tiga dekade bukanlah perjalanan yang singkat, dan Tipe-X ingin merayakannya bersama X-Friends dan X-Angel dalam rangkaian tur konser tunggal pertama dalam sejarah karier musik mereka.

Baca Juga: Curhat Cinta Jadi Lagu: Clara Riva Ciptakan Karya dari DM Penggemar

Para penggemar akan disuguhkan aransemen dan nuansa baru dari lagu-lagu hits klasik Tipe-X, lengkap dengan sentuhan string section yang syahdu dan orkestra yang megah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI