Baik Fuji dan Verrell bahkan sudah mengunggahnya sendiri di akun sosial media masing-masing.
Namun mereka hanya menunjukkan foto bersama. Sementara momen-momen romantis hanya bisa dilihat dari rekaman netizen secara diam-diam.
Apakah Fuji dan Verrell Bramasta resmi pacaran?
Belum ada pernyataan apakah Fuji dan Verrell resmi pacaran. Mereka hanya mengaku dekat satu sama lain.

Mereka main bareng hingga bikin konten untuk YouTube atau sosial media masing-masing.
Paling terbaru, Fuji blak-blakan tentang hubungannya dengan Verrell pada Venna Melinda.
Venna sebagai ibu Verrell sendiri mengaku gemas melihat kedekatan mereka. Jika memang pacaran pun Venna merestui.
Selain menanyakan bagaimana hubungan sebenarnya, Venna sempat menyinggung tentang gimmick yang sengaja dibuat untuk menarik perhatian netizen.
Cewek 22 tahun itu menegaskan jika hubungannya dengan aktor yang kini menjadi anggota DPR RI itu bukan gimmick.
Baca Juga: Diragukan Cuma Gimik dengan Verrell Bramasta, Fuji: Gak Ada yang Dibuat-buat
Yang ditampilkan di sosial media adalah yang terjadi sebenarnya, meski mereka juga tak menyebut kalau sedang pacaran.