Pada pengambilan gambar di bagian terakhir, reaksi yang terdengar dari mulut Paula Verhoeven terdengar nyata.
Ibu dua anak ini terdenga memprotes adegan di mana suaminya 'diduga' tidak berpura-pura ketika mendorongnya ke lantai.
Mulanya, Paula tersenyum dari arah samping dengan kedua bahunya dipegang oleh Baim Wong.
Tiba-tiba, diduga agar terlihat natural, Baim mendorong Paula dan membuat mantan istrinya tersebut berteriak.
Bahasa tubuh Baim ketika mendorong terbilang kuat, meski dirinya ikut syok menyaksikan Paula yang terjatuh.
Selain celetukan tersebut, Paula terpantau mengelus-elus lengannya yang diduga merasa sakit.
Baim sendiri sempat menyematkan permohonan maaf dengan bertajuk perayaan Idul Fitri sebagai caption dalam video tersebut.
Baca Juga: Paula Verhoeven Beberkan KDRT Baim Wong: Fisik, Psikis, Seksual, dan Ekonomi!
Nama Paula Verhoeven serta akun TikTok dari ibu anak-anaknya tersebut juga tertulis dengan jelas.