4. Sereal Sarapan Manis
Sereal sarapan pagi memang dibuat dari olahan biji-bijian, seperti gandum, oat, hingga jagung. Namun untuk membuatnya lebih enak, biji-bijian dipanggang, diparut, diolah, digiling, dipipihkan dan umumnya tinggi gula tambahan.
Kelemahan utama dari kebanyakan sereal sarapan adalah kandungan gula tambahannya yang tinggi.

5. Kentang Goreng dan Keripik Kentang
Kentang utuh pada dasarnya sangat sehat, namun tidak untuk kentang goreng dan keripik kentang.
Baik kentang goreng maupun keripik kentang dikenal sangat tinggi kalori. Beberapa penelitian mengaitkan kentang goreng dan keripik kentang dengan efek penambahan berat badan.