5 Cara Simpel Tingkatkan Sistem Kekebalan Tubuh, Salah Satunya Rutin Konsumsi Buah

Selasa, 07 Desember 2021 | 17:14 WIB
5 Cara Simpel Tingkatkan Sistem Kekebalan Tubuh, Salah Satunya Rutin Konsumsi Buah
Sel T, sistem kekebalan tubuh (Pixabay)

Suara.com - Sistem kekebalan tubuh merupakan jaringan kompleks yang terdiri dari sel, jaringan, dan organ yang membantu menangkis infeksi jamur, virus, hingga bakteri.

Untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, Anda bisa melakukan beberapa cara. Mengutip Insider, ini lima cara simpel yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Apa saja?

Perbanyak Makan Buah dan Sayur

Cara mudah untuk meningkatkan kekebalan tubuh adalah dengan mengonsumsi makanan yang kaya akan antioksidan, vitamin, dan juga mineral.

Ilustrasi makan buah. (Shutterstock)
Ilustrasi makan buah. (Shutterstock)

Dan ini termasuk dengan buah-buahan dan sayuran, seperti apel merah, kentang, ceri, anggur, ubi jalar, labu, mangga, jeruk keprok, kiwi, brokoli, zaitun, kangkung, dan lain-lainnya.

“Smeakin banyak variasi buah dan sayuran yang dikonsumsi setiap hari, ini akan membangun spektrum nutrisi yang lebih luas, salah satunya meningkatkan kekebalan tubuh,” ungkap Dokter Osteopatik dan Praktisi Pengobatan Fungsional, Lisa Ballehr.

Tidur yang Cukup

Kekurangan tidur dapat menyebabkan masalah lain, salah satunya adalah infeksi dan peradangan. Maka dari itu, untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, disarankan untuk tidur yang cukup.

Meski jumlah tidur yang diperlukan sangat individual, kebanyakan orang dewasa disarankan untuk tidur selama tujuh hingga delapan jam.

Baca Juga: Selain Susu, Ini 5 Makanan yang Mengandung Kalsium

Konsumsi Makanan Protein

Menurut Harvard Health Publishing, untuk meningkatkan kekebalan tubuh disarankan perlu konsumsi minimal 0,8 gram protein. Jika kekurangan protein, ini akan memberi efek yang bisa merugikan pada sel-T Anda.

Protein juga mengandung seng dalam jumlah yang tinggi, di mana ini merupakan mineral yang membantu meningkatkan produksi sel darah putih untuk melawan infeksi.

Biasanya, makanan protein bisa ditemukan lewat tiram, kepiting, ayam, buncis, hingga kacang panjang.

Konsumsi Makanan Bersumber Prebiotik

Untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, penting untuk mengonsumsi makanan bersumber prebiotik. Biasanya, ini ditemukan lewat bawang merah, bawang putih, pisang, dan asparagus.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI