Elite NasDem Usul Waketum Ahmad Ali Jadi Kapten Timnas Anies-Cak Imin

Senin, 06 November 2023 | 21:17 WIB
Elite NasDem Usul Waketum Ahmad Ali Jadi Kapten Timnas Anies-Cak Imin
Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali. [Suara.com/Novian]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Tunggu, karena bagi pasangan AMIN itu bukan perkara yang mendesak," ucap dia.

Jazilul menjelaskan Kapten Timnas AMIN yang sudah diputuskan merupakan rakyat biasa dan tidak datang dari kalangan penguasa mau pun pengusaha.

"Kita bukan dari unsur penguasa dan pengusaha. Kita cari rakyat biasa yang punya kemampuan yang besar untuk mengkolaborasi kekuatan rakyat. Kita cari figur rakyat biasa saja," jelas dia.

Ia menambahkan, Kapten Timnas AMIN dipastikan bukan bagian dari oligarki serta tidak berasal dari tokoh ternama.

"Maksudnya kami tidak menganbil tokoh-tokoh ternama dari dunia usaha. Kalau bahasa sekarang bukan bagian dari oligarki," imbuhnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI