"Sudah lengkap nanti diverifikasi lagi dan diminta kelengkapan lagi di lokasi sana, termasuk nanti saksinya siapa, kan begitu. Nanti di KUA tempat akan nikahnya berlangsung," terang Daud.
Lebih lanjut, mengenai sosok Tiko Aryawardhana, ia merupakan putra dari H. Otis Aryana Prawiradinata. Sang ayah diduga merupakan seorang arsitek. Selain itu, calon suami BCL itu kabarnya masih kerabat dari mantan gubernur DKI Jakarta, Soemarno Sosroatmodjo.