Prewedding Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar

Berbeda dengan Aaliyah dan Thariq, Aurel bersama Atta Halilintar mengenakan pakaian adat Minang khususnya tingkuluak balenggek.
Keduanya mengenakan pakain adat berwarna hijau yang dipadukan dengan kain merah dan emas. Tingkuluak yang dipakai Aurel ini terdiri dua tingkat tingkuluak. Bahan pembuatannya adalah kain balapak.
Dulu Tingkuluak hanya boleh dipergunakan oleh perempuan keturunan penghulu atau kaum bangsawan.
Sementara Atta mengenakan baju khas minang dengan konsep ungu dan emas mendampingi Aurel.