Apa Itu Siklon Taliah dan MJO? Picu Cuaca Ekstrem di Indonesia, Ini Wilayah yang Terdampak

Kamis, 06 Februari 2025 | 15:26 WIB
Apa Itu Siklon Taliah dan MJO? Picu Cuaca Ekstrem di Indonesia, Ini Wilayah yang Terdampak
Apa Itu Siklon Taliah dan MJO (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pada awal Februari 2025, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengidentifikasi adanya Siklon Tropis Taliah yang terletak di Samudra Hindia Selatan Jawa. Siklon ini bergerak dengan kecepatan angin maksimum mencapai 60 knot (110 km/jam) dan tekanan udara minimum 976 hPa.

Selain itu, fenomena atmosfer seperti Madden Julian Oscillation (MJO) juga berperan dalam meningkatkan curah hujan dan memperburuk kondisi cuaca di berbagai wilayah Indonesia. Lantas, apa itu Siklon Taliah dan MJO?

BMKG memperingatkan bahwa keberadaan siklon tropis ini berpotensi meningkatkan kecepatan angin di beberapa wilayah, khususnya antara 4 hingga 6 Februari 2025, yang dapat memperburuk kondisi cuaca ekstrem di Indonesia.

Lalu, apa sebenarnya Siklon Taliah dan MJO yang berperan besar terhadap adanya cuaca ekstrem di Indonesia? Simak penjelasan berikut ini yang disadur dari laman BMKG dan sumber lainnya.

Apa Itu Siklon Tropis Taliah?

Siklon Tropis Taliah adalah badai tropis yang terdeteksi di Samudra Hindia selatan Indonesia pada awal Februari 2025. Siklon ini merupakan sistem tekanan rendah yang mengandung angin kencang, hujan lebat, dan gelombang tinggi.

Taliah telah menimbulkan kekhawatiran akan cuaca ekstrem di beberapa wilayah Indonesia, terutama di Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara.

Siklon tropis umumnya terbentuk di perairan hangat, dengan suhu permukaan laut di atas 26°C. Siklon ini berkembang melalui beberapa tahap, mulai dari gangguan tropis, depresi tropis, badai tropis, hingga akhirnya menjadi siklon tropis yang kuat.

Dalam proses ini, angin berputar kencang berlawanan arah jarum jam di belahan bumi selatan, menciptakan sistem tekanan rendah yang menghasilkan badai hebat.

Baca Juga: Siklon Sebesar Pulau Jawa Menjauh dari Indonesia, Tetap Waspada Angin Kencang!

Wilayah yang Terdampak oleh Siklon Taliah

Siklon Tropis Taliah memberikan dampak signifikan di sejumlah daerah di Indonesia, terutama di wilayah berikut:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI