Rangkaian Skincare Malam Viva Sebelum Tidur, Wajah Cerah di Pagi Hari

Husna Rahmayunita Suara.Com
Kamis, 22 Mei 2025 | 19:55 WIB
Rangkaian Skincare Malam Viva Sebelum Tidur, Wajah Cerah di Pagi Hari
Ilustrasi skincare malam. [Pexels/cottonbrostudio]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perawatan kulit di malam hari sebelum tidur penting dilakukan demi mendapatkan wajah yang berseri. Produk skincare dari Viva Cosmetics bisa jadi pilihan.

Brand legendaris Viva menawarkan beragam skincare untuk perawatan kulit dan estetika. Dengan harga yang terjangkau, produk Viva diklaim cocok oleh banyak orang karena memberikan hasil yang memuaskan.

Rangkaian produk skincare Viva dirancang melindungi kulit dari pagi hingga malam hari. Untuk mendapatkan hasil maksimal, kulit cerah dan segar baiknya memperhatikan urutan penggunaan produk Viva.

Berikut urutan skincare malam Viva sebelum tidur untuk mendapatkan wajah yang segar dan cerah di pagi hari.

1. Bersihkan wajah dengan Viva Milk Cleanser dan Face Tonic

Viva Milk Cleanser dan Face Tonic Bengkuang. [TikTok Viva Comestics]
Viva Milk Cleanser dan Face Tonic Bengkuang. [TikTok Viva Comestics]

Tahapan pertama skincare malam Viva yakni membersihkan wajah dengan menggunakan Viva Milk Cleanser dan Face Tonic Bengkuang. Perpaduan dua produk ini bermanfaat untuk mencerahkan kulit.

Tuangkan Viva Milk Cleanser Bengkuang secukupnya di tangan, lalu oleskan secara merata di wajah hingga leher. Tunggu sesaat sampai meresap.

Setelah itu, ambil kapas lalu tuang Face Tonic Bengkuang. Kemudian bersihkan milk cleanser yang menempel di kulit dengan tonic agar wajah bersih dan segar.

Harga: Milk Cleanser Bengkuang Rp9.000, Face Tonic Bengkuang Rp8.600 (100 ml)

Baca Juga: 7 Rekomendasi Serum Mengandung Bakuchiol: Murah Meriah, Ampuh Kembalikan Kulit Muda

2. Gunakan Viva Glowing White Serum

Viva Glowing White Serum (Shopee)
Viva Glowing White Serum (Shopee)

Langkah berikutnya adalah memakai serum. Viva menawarkan produk Glowing White Serum yang memiliki tekstur lembut sehingga nyaman untuk wajah. Produk ini cocok dipakai sebelum tidur.

Formula Natural Whitening Complex Agent yang dimiliki dapat membantu mencerahkan kulit, menghidrasi kulit, mengatasi hiperpigmentasi dan menyamarkan flek hitam hingga bekas jerawat. Gunakan pada area wajah atau tubuh sesuai kebutuhan.

Harga: Rp22.750

3. Lanjutkan dengan pemakaian Viva Queen Multiactive White Advance Night Cream

Viva Queen Multiactive White Advance Night Cream. [beliviva.com]
Viva Queen Multiactive White Advance Night Cream. [beliviva.com]

Selanjutnya, gunakan krim perawatan malam hari Viva Queen Multiactive White Advance Night Cream. Produk ini mengadung senyawa Vitamin C, Niacinamide dan Brightening Active Complex, Moisturizer hingga Collagen untuk mendukung perawatan kulit.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI