Spesifikasi:
- Bantalan tebal dan empuk (max-cushion).
- Upper mesh breathable.
- Bobot lebih ringan dari versi sebelumnya.
- Desain ergonomis untuk menopang pergelangan kaki.
- Cocok untuk long run atau aktivitas harian

2. Hoka Kawana
Harga: Sekitar Rp2.500.000
Dirancang dengan midsole tebal dan teknologi SwallowTail yang membantu meredam hentakan. Pilihan tepat untuk pengguna dengan kaki lebar atau yang sering berjalan jauh.
Spesifikasi:
- Midsole tebal dengan teknologi SwallowTail crash pad
- Platform lebar, cocok untuk kaki lebar
- Upper fleksibel dan breathable
- Cushioning empuk

3. Hoka Rocket X
Harga: Sekitar Rp3.200.000
Model ini dilengkapi pelat karbon untuk dorongan lebih responsif. Stabil dan ringan, cocok untuk pelari yang mengejar kecepatan dan ingin menembus personal best.
Spesifikasi:
- Carbon plate untuk dorongan maksimal
- Ringan dan responsif
- Outsole tahan lama
- Cocok untuk speed training dan kompetisi

4. Hoka Rincon 3
Harga: Sekitar Rp2.100.000
Punya bobot sangat ringan namun tetap nyaman. Ideal untuk sesi lari cepat atau latihan intensitas tinggi. Tetap memberikan perlindungan maksimal pada kaki.
Spesifikasi:
Baca Juga: Sepatu Futsal Lokal Rasa Internasional? Cek 5 Seri Specs Ini Biar Makin Lincah dan Gesit
- Ultra ringan dengan cushioning optimal
- Upper mesh ringan
- Sol midsole EVA kompresi penuh
- Cocok untuk jarak pendek dan sesi latihan cepat

5. Hoka Mach 5
Harga: Sekitar Rp2.800.000
Menggabungkan bantalan ringan dan responsif untuk transisi kaki yang halus. Cocok untuk latihan tempo, interval, atau lari jarak menengah hingga jauh.
Spesifikasi:
- Midsole Profly plus dengan cushioning ringan dan responsif.
- Transisi kaki cepat dan mulus.
- Fleksibel untuk berbagai jenis latihan.
- Cocok untuk lari tempo dan jarak menengah
Demikian itu informasi dan rekomendasi sepatu running Hoka original. Sepatu-sepatu Hoka tidak hanya nyaman, tapi juga dirancang dengan teknologi mutakhir untuk mendukung performa pelari di berbagai level. Pastikan membeli dari toko terpercaya agar mendapatkan produk original dan pengalaman berlari yang optimal. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Mutaya Saroh