Suara.com - Puluhan orang yang mengatasnamakan Dukung Ahok Gubernur (DAG) mendatangi kantor Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (29/6/2015). Mereka datang bertepatan dengan ulang tahun Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang ke-49.
Koordinantor DAG Jakarta, Herry Vierra mengatakan sudah menyiapkan kejutan kepada sang Gubernur sejak dari seminggu yang lalu. Mereka membawa kue berwarna kuning berbentuk Monas, telur merah sebanyak 49 dan sepanduk ucapan "selamat ulang tahun". Mereka juga mendukung Ahok untuk kembali menjadi gubernur.
"Kami jejaringnya lewat Facebook. Mempersiapkan sudah dari seminggu lalu. Kami share di FB sudah dari bulan lalu. Tujuannya agar anggota DAG yang jauh bisa datang di momen yang pas," ujar Herry usai mengasi kejutan kepada Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Senin pagi.
Herry menerangkan anggota DAG saat ini sudah mencapai 28 ribu. Mereka siap mengusung Ahok untuk maju pada Pemeilihan Gubernur (Pilgub) tahun 2017.
"Anggota DAG ada 28 ribu dan mendukung Pak Ahok untuk 2017 sebagai DKI 1. Kita ini DAG merupakan komunitas yang cinta dengan Ahok," kata dia.
"Harapannya Pak Ahok panjang umur dan berlanjut di 2017," jelas Herry.