Tim SAR Gabungan Temukan Kotak Hitam Trigana Air

Selasa, 18 Agustus 2015 | 13:39 WIB
Tim SAR Gabungan Temukan Kotak Hitam Trigana Air
Ilustrasi: Kotak Hitam pesawat. (Shutterstock)

Suara.com - Deputi Bidang Operasi Basarnas, Mayjen TNI Herominus Guru mengungkapkan, tim SAR gabungan telah menemukan kotak hitam pesawat Trigana Air yang jatuh di sekitar Oksob, Distrik Okbape, Papua.

"Kemungkinan dalam satu tempat itu, tidak terlalu jauh dari lokasi. Ya ditemukan oleh tim SAR gabungan," kata Heronimus Guru di gedung Basarnas, Jalan Angkasa, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (18/8/2015).

Menurutnya, penemuan kotak hitam tersebut akan didalami oleh Komisi Nasional Keselamatan Transportasi‎ (KNKT).

"Tergantung KNKT apakah akan segera dibawa ke Jakarta atau tidak, hanya saja KNKT sekarang sudah berada di Sentani," kata dia.

Sebanyak 54 orang dari penumpang Trigana Air telah ditemukan. Saat ini masih berlangsung proses evakuasi oleh tim SAR gabungan.

Meski demikian, pihaknya belum bisa memastikan penyebab jatuhnya pesawat nahas tersebut.

Sebelumnya, pesawat Trigana Air rute Jayapura-Oksinil yang lepas landas dari Bandara Sentani pada Minggu (16/8/2015) pukul 14.22 WIT dan hilang kontak pukul 14.55 WIT di sekitar wilayah Oksibil.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI