Suara.com - Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Komisaris Besar Krishna Murti mengatakan boleh-boleh saja konvoi kendaraan pada malam tahun baru nanti, asalkan jangan bikin keributan.
"Kita bolehkan. Kalau melakukan kebrutalan, apalagi kriminal, kami akan turunkan pasukan lebih besar," kata Krishna di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (28/12/2015).
Krishna mengingatkan konvoi kendaraan yang membuat gaduh dan melakukan aksi kriminal jangan berharap diberi toleransi.
"Sampai tertangkap, pelaku akan ditindak pidana, dan tidak ada penangguhan," kata Krishna.
Polda Metro, katanya, akan menempatkan pasukan di tempat-tempat umum, seperti minimarket yang buka 24 jam.
"Kita sudah siap untuk penjagaan semuanya menyambut tahun baru," kata Krishna.
Anggota dari Binmas, Sabhara, Polres, dan Polsek dikerahkan untuk mengamankan malam pergantian tahun.