APTB Takut Masuk Jalur Busway, Ahok: Daripada Ditahan

Kamis, 02 Juni 2016 | 10:58 WIB
APTB Takut Masuk Jalur Busway, Ahok: Daripada Ditahan
Ahok Luncurkan Transjakarta Khusus Wisata

Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menyebut sejauh ini pihaknya tak menerima laporan perihal Angkutan Perbatasan Terintegrasi Bus Transjakarta (APTB) yang berani menerobos jalur TransJakarta sejak diterapkan larangan pada Rabu (1/6/2016) kemarin.

"Sejauh ini saya lihat laporan di grup antar mereka baik aja. Nggak ada masalah," kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (2/6/2016).

Dilanjutkan Ahok, ancaman pemberian sanksi dikandangkan membuat pengemudi APTB takut menerobos jalur busway.

"Mereka juga nggak berani masuk. Dari pada ditahan berapa hari. Saya kira lumayan," kata Ahok.

Sebelumnya, Ahok mengaku akan mengancam mengandangkan bus APTB jika berani memasuki jalur Transjakarta.

Seperti diberitakan, Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta Andri Ansyah mengatakan bus APTB tidak diperbolehkan beroperasi di jalur busway per 1 Juni 2016. Aturan tersebut diterapkan, karena dia menilai trayek bus APTB tidak sesuai aturan berlaku diantaranya yakni mengangkut penumpang di luar halte busway, tetapi tetap menggunakan jalur busway untuk beroperasi.

"Selama ini kami juga melihat banyak APTB mengambil penumpang di luar, terus nanti jalannya memakai rute Transjakarta. Jadi memang tidak efektif lagi," kata Andri.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI