Ibas Ungkap Keinginan Ani Yudhoyono: I Just Want to Go Home....

Senin, 03 Juni 2019 | 14:05 WIB
Ibas Ungkap Keinginan Ani Yudhoyono: I Just Want to Go Home....
Presiden Joko Widodo bersama Presiden ke-3 RI BJ Habibie , Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Ibu Mufidah Jusuf Kalla, saat melayat almarhumah Ani Yudhoyono di Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (1/6). [ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay]

Suara.com - Edhie Baskoro Yudhoyono, putra bungsu Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, menceritakan keinginan terakhir sang bunda, Ani Yudhoyono, sebelum meninggal dunia di National University Hospital, Singapura, Sabtu (1/6) akhir pekan lalu.

Menurut Ibas, Ani Yudhoyono sempat mengatakan ingin pulang ke rumah. Hal tersebut dibagikan Ibas melalui akun Instagram pribadinya, @ibasyudhoyono, Senin (3/6/2019).

Cerita tersebut merupakan keterangan foto jenazah Ani Yudhoyono saat disemayamkan di rumah pribadi mereka, Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Sabtu malam.

“Saat itu Memo berkata I just want to go home, I want to go back my Country,” tulis Ibas.

Ketika Ani Yudhoyono memberikan pernyataan itu, Ibas dan keluarga lainnya mengiyakan. Namun, pada akhirnya, Ibas tak menyangka sang bunda kembali pulang ke rumah setelah meninggal dunia.

“Kita semua mengamini tetapi benar, kita tidak tau jika seperti itu cara kembalinya. Namun Tuhan berkehendak lain. Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un,” tuturnya.

Untuk diketahui, Ani Yudhoyono sudah dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta, Minggu(2/6).

Ani Yudhoyono wafat pada hari Sabtu siang pukul 11.50 waktu Singapura. Ani wafat setelah sejak Februari 2019 bergulat melawan kanker darah.

Baca Juga: Simpan Banyak Kenangan Bersama Ani Yudhoyono, SBY Ingin Tetap di Cikeas

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI