Said Didu Bercanda: Pisang Anti Corona Hasil Temuan Rocky Gerung

Senin, 06 Juli 2020 | 08:21 WIB
Said Didu Bercanda: Pisang Anti Corona Hasil Temuan Rocky Gerung
Said Didu dan Rocky Gerung Berkelakar Soal Pisang Anti Corona (Twitter)

Suara.com - Kalung antivirus corona yang akan diproduksi oleh Kementerian Pertanian (Kementan) menuai polemik. Menyikapi hal ini, mantan Sekretaris BUMN Muhammad Said Didu dan pengamat politik Rocky Gerung justru membuat candaan.

Mereka berkelar soal pisang anti corona dalam sebuah video yang diunggah ke akun Twitter @msaid_didu pada Minggu (5/7/2020).

"Pisang anti Corono hasil temuan Rocky Gerung," cuit Said Didu, dikutip Suara.com, Senin (6/7/2020).

Dalam video berdurasi 28 detik ini, terlihat sebuah tandan pisang menggantung di hadapan Said Didu dan Rocky.

"Setelah diteliti oleh bung Rocky Gerung, sekarang kita ketemu pisang anti COVID," ucap Said Didu di video itu.

Lalu Rocky datang dan berkata, "Iya, ini bisa langsung dikalungin, ini kalungnya". Ia menunjuk ring basket yang jadi tempat mengantung tandan pisang.

Said Didu pun tertawa mendengar candaan Rocky. Ia kemudian mencoba pisang yang kulitnya berwarna kuning itu.

"Ya coba makan," kata Said Didu.

"Simsalabim," ucap Rocky saat Said Didu mulai makan pisang.

Baca Juga: Tak Setuju Kalung Eukaliptus Disebut Antivirus Corona, Pakar: Butuh Riset

Setelah mengunyah pisang tersebut, Said Didu berteriak sambil tertawa, "Aman!"

Pada akhir video, kedua pria yang kerap melontarkan kritik pedas kepada pemerintah ini tertawa terbahak-bahak.

Video candaan Said Didu dan Rocky ini telah disaksikan lebih dari 77 ribu kali hingga Senin pagi. Unggahan tersebut memperoleh sekitar 1.900 retweet dan 7.200 like.

Said Didu dan Rocky Gerung Berkelakar Soal Pisang Anti Corona (Twitter)
Said Didu dan Rocky Gerung Berkelakar Soal Pisang Anti Corona (Twitter)

Video selengkapnya dapat disaksikan di sini.

Sejumlah warganet bahkan menambahkan candaan setelah menyaksikan video Said Didu dan Rocky Gerung ini.

"Melon anti Covid19. Meningkatkan Imun. Taklukkan Corona,"tulis @GusE***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI