Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Pengemudi Cantik Sempat Tenggak Amer

Jum'at, 17 Juli 2020 | 13:19 WIB
Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Pengemudi Cantik Sempat Tenggak Amer
Mahasiswi pengendara Honda HRV, Anjani Rahma Pramesti (23), saat dimintai keterangan oleh warga dan polisi di kantor RW sekitar lokasi kejadian kecelakaan, Kamis (16/7/2020) dini hari. Anjani terlibat kecelakaan dengan tiga pengguna jalan di Jalan DI Panjaitan, Jakarta Timur, dua di antaranya tewas dan satu luka berat. (ANTARA/HO-Ilham)

Suara.com - Anjani Rahma Pramesti (23), pengemudi Honda HR-V yang menabrak tiga pemotor di Jakarta Timur mengaku sempat tenggak minuman beralkohol yakni anggur merah beberapa jam sebelum kejadian.

Hal itu diungkapkan oleh Ketua RT setempat Jalan DI Panjaitan, Jakarta Timur, yang juga merupakan saksi mata, Sarmidi Kurniawan saat ditemui Suara.com di kediamannya tak jauh dari tempat kejadian.

"Pasca kejadian kan saya amankan. Setelah itu saya coba tanya, apakah minum atau mengonsumsi obat sebelumnya? Dia bilang minum sedikit amer (anggur merah) tapi jam 6 sore," kata Sarmidi.

Sarmidi mengatakan, ketika berbincang dengan Anjani sempat juga tercium bau alkohol dari mulutnya.

Meski demikian, Sarmidi mengatakan ketika dimintai keterangan pasca kejadian yang bersangkutan menjawab pertanyaan dengan kooperatif.

"Saya tanya-tanya kemarin itu dia jawab benar enggak ngelantur. Saya coba tanya ulang jawabannya sama. Saya minta nunjukin KTP dia kasih, saya minta STNK dia kasih," ungkapnya.

Kemudian usai dimintai keterangan oleh Sarmidi, Anjani kemudian diamankan ke Pos RW setempat. Tak lama kemudian aparat kepolisian lalu mengamankan yang bersangkutan.

Sebelumnya, seorang wanita bernama Anjani Rahma Pramesti (23) menabrak dua orang pengendara motor hingga tewas di kawasan Jalan DI Panjaitan, Jakarta Timur Rabu malam pukul 23.45 WIB. Ternyata setelah menabrak, Anjani sempat kabur.

Kanit Laka Lantas Polrestro Jakarta Timur AKP Agus Suparyanto mengatakan awalnya wanita itu tengah dalam perjalanan dari arah Jalan Ahmad Yani Jakarta Selatan menaiki mobil Honda HRV pelat nomor B 97 ARP. Begitu mobil melintas di jalan layang Jatinegara, Anjani menabrak pengendara motor yang membonceng orang lain.

Baca Juga: Tabrak Lari Telan 2 Nyawa, Anjani Tenang Tak Merasa Hilangkan Nyawa Orang

"Sesampainya di fly over Jatinegara yang masuk DI Panjaitan itu nabrak motor terus korban meninggal dunia di TKP," ujar Agus saat dihubungi suara.com, Kamis (16/7/2020).

Setelah menabrak dua orang, Anjani malah terus tancap gas tanpa menghiraukan pemotor yang ia tabrak. Namun setelah sekitar 500 meter berjalan, mobil yang dibawa diduga oleng dan malah menabrak orang yang sedang mendorong motor.

Setelah menabrak orang kedua kalinya, Anjani baru memutuskan untuk berhenti dan melihat kondisi korban. Setelah itu warga datang dan mengamankan wanita itu ke pos RW setempat.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI