Menurut Jerry bisa saja kader, bahkan simpatisan PK, PAN, PKS, dan PPP merapat ke Partai Ummat. Waktu pilpres lalu saja, kata dia, ada koalisi ummat, tapi gagal. "Barangkali momentum ini dilihat Amien Rais," katanya.
Lebih jauh, Jerry mengatakan akan seru dan menarik disimak strategi dan rancangan partai itu. Paling tidak akan ada banyak tokoh-tokoh koalisi umat berafiliasi politik.