Ganjar Pranowo Jadi Ketua Umum Persatuan Radio TV Publik Daerah se-Indonesia

Kamis, 08 Juli 2021 | 14:18 WIB
Ganjar Pranowo Jadi Ketua Umum Persatuan Radio TV Publik Daerah se-Indonesia
Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo. (Dok: Pemprov Jateng)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hal senada juga disampaikan perwakilan dari LPPL lain. Cokorda Chrisna dari LPPL Denpasar Bali misalnya, berharap agar Indonesiapersada.id bisa lebih berkembang dan peduli pada pengembangan LPPL di daerah-daerah perbatasan.

“Kita harapkan organisasi ini bisa lebih memberikan perhatian kepada teman-teman LPPL yang berada di wilayah 3T, di wilayah perbatasan seperti untuk LPPL Radio Suara Kabupaten Kupang,” urai Cok Khris.

Sementara itu, Ganjar mengatakan siap menjalankan amanah sebagai Ketum Indonesiapersada.id. Menurutnya, radio dan televisi lokal di Indonesia memang harus didorong agar lebih baik lagi.

"Lembaga penyiaran publik lokal ini memang mesti didorong, karena ini bisa menjadi salah satu media yang menyampaikan informasi penting pada masyarakat. Misalnya informasi tentang penanganan Covid-19 dan informasi penting lainnya. Saya orang yang meyakini, radio dan televisi lokal itu memiliki peminat yang fanatik di Indonesia," ucapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI