Suara.com - Masa pandemi membuat pembelajaran harus dilakukan secara jarak jauh. Oleh sebab itu, belajar dari rumah masing-masing melalui kelas online menjadi solusinya.
Sayangnya, pembelajaran dari rumah masing-masing seringkali menemui hambatan. Salah satunya kisah dari dosen yang satu ini.
Ia harus menunda sebentar kelas online-nya karena ada ayam yang masuk ke dalam rumahnya. Tak tanggung-tanggung, ayam itu meninggalkan kotoran di ruang tersebut.
"Ada ayam saya ngising (buang air besar, -red) di ruangan, bentar ya," ujar dosen pria itu seperti dikutip dari akun TikTok Ojak, Jumat (10/9/2021).
Dalam video itu terekam sang dosen sedang berada di sebuah ruangan menjelaskan sesuatu. Kemudian, ia bangkit dari tempat duduknya untuk menangkap ayam yang masuk ke dalam ruangannya.

Melihat hal tersebut, para mahasiswa langsung tertawa. Mereka tidak mengira kejadian lucu tersebut menimpa dosennya.
Melihat video itu, warganet memberikan beragam komentar.
"Astaga nggak kuat, bengek pol," kata warganet.
"Syukurlah, bapaknya masih sampein maaf, coba kalau langsung maki-maki si ayam, kan nanti memberikan contoh yang random dan mengesalkan," tulis warganet.
Baca Juga: MasyaAllah! Sikap Ustaz Ahmad Alhabsyi Menolak Dicium Tangan Disorot, Nonmuslim Ikut Puji
"Digoreng aja pak, ayamnya," canda warganet.