Suara.com - Jamur merupakan tumbuhan yang tidak memiliki klorofil sehingga bersifat heterotrof. Jamur ada yang bisa dikonsumsi dan tidak.
Jamur yang sering dijumpai untuk dikonsumsi antara lain jamur tiram, jamur merang, jamur kancing, jamur enoki, dan jamur kuping.
Jamur-jamur tersebut biasa diolah dengan bahan makanan lainnya seperti sayur. Tetapi ada jamur unik yang menyerupai jeli.
Salah satu pengguna media sosial TikTok @/borneo.kreatif menunjukkan aksinya saat makan jamur mirip jeli ini.
Dalam rekaman video itu, pria ini mengambil jamur dari semak-semak di hutan. Kulit jamur tersebut berwarna coklat.
Bentuk jamur ini bulat seperti bola mata. Saat pria ini membuka jamur tersebut terlihat bagian dalamnya berwarna putih bening seperti ada lendirnya.
Pria itu kemudian memakan jamur mirip jeli tersebut. Jamur ini sendiri bernama jamur mata sapi.
Melansir dari berbagai sumber jamur itu dinamakan jamur mata sapi karena karakteristiknya seperti mata sapi yang berlendir bening di luar tetapi tekstur dalamnya padat.
Jamur mirip jeli
Baca Juga: Naik Motor di Atas Air Laut, Pria Ini Berhasil Bikin Warganet Terpanah: Goyang Dikit

Sesuai dengan nama akun pengunggah TikTok @borneo.kreatif, jamur mata sapi adalah jamur khas dari Kalimantan.
BERITA TERKAIT
Kediri Gempar! Gerombolan Berkedok Suporter Persebaya Gasak Toko Buah, Aksi Terekam CCTV
05 Mei 2025 | 12:09 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI