Melalui akun Instagram pribadinya @michaelhowardreturn, ia sering kali membagikan momen aktivitasnya bersama sejumlah public figure. Tidak hanya sebagai seorang motivator, Michael Howard juga terjun untuk menjadi affiliator sekaligus Co-Founder Fahrenheit.
Michael Howard Mengaku sebagai Korban
Namun Michael Howard pun mengaku sebagai korban atas kejadian margin call yang terjadi pada robot trading Fahrenheit ini.
Dalam sebuah unggahan, Michael Howard menjelaskan bahwa dirinya tidak mengetahui sama sekali tentang margin call pada robot trading Fahrenheit tersebut.
"Saya menyatakan sebagai co founder bahwa saya tidak mengetahui sedikitpun rencana MC ini. Saya pribadi masih diminta untuk garap market luar USDT dan masih menunggu penjelasan dari Hendry Susanto yang sampai saat ini tidak bisa dihubungi," tulis Michael Howard.
Ia menambahkan, "Saya pribadi juga merasa jadi korban karena akun saya juga ada lotus beserta profit yang tidak diganti".
Hingga pada Senin, 7 Maret 2022, robot trading Fahrenheit menguras habis saldo para membernya bahkan hingga minus. Kabarnya owner dari Fahrenheit Hendry Susanto menghilang dan tidak dapat dihubungi. Kini salah satu orang yang dapat dimintai pertanggungjawaban adalah sang Co-Founder Michael Howard.
Demikian profil Michael Howard, mantan anggota gengster Amerika Serikat dan affiliator Fahrenheit yang merugikan para membernya.