Turis Internasional Mulai Kembali ke Bali: Bali Seperti Rumah Kedua Saya

SiswantoABC Suara.Com
Rabu, 23 Maret 2022 | 13:41 WIB
Turis Internasional Mulai Kembali ke Bali: Bali Seperti Rumah Kedua Saya
Ilustrasi Turis Asing (pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Jadi karena jaraknya, harga tiket lebih murah jadi Australia Barat adalah pasar terbesar kami."

Nyoman Santiawan juga mengatakan bahwa para pelancong dari Sydney dan Melbourne kadang memilih tempat liburan lain di Asia Tenggara seperti Thailand dan Vietnam.

Vietnam mengumumkan beberapa hari lalu bahwa negara itu juga akan menghentikan kebijakan karantina dan pembatasan lain bagi pengunjung asing dan berlaku segera.

Menurut Kementerian Kesehatan Vietnam, pengunjung yang memasuki negeri itu hanya perlu menunjukkan hasil negatif tes PCR saat kedatangan.

Malaysia juga mengatakan akan mengizinkan pengunjung yang sudah divaksinasi penuh untuk masuk tanpa karantina mulai 1 April.

Perdana Menteri Malaysia mengatakan "warga dengan dokumen perjalanan yang sah akan bisa memasuki dan keluar seperti yang mereka lakukan sebelum pandemi" demikian laporan media lokal hari Selasa.

Belajar dari Delta

Thailand sudah membuka diri untuk turis internasional yang sudah divaksinasi dari sekitar 60 negara sejak awal November 2021, tanpa keharusan menjalankan karantina di hotel.

Mereka yang datang hanya perlu tinggal satu malam di hotel yang sudah disetujui dan menunjukkan hasil tes negatif PCR.

Baca Juga: Mulai Bulan Depan, Hong Kong Bakal Buka Sekolah dan Kurangi Masa Karantina Turis Asing

Program tersebut kemudian dibatalkan di bulan Desember karena meningkatnya kasus karena varian Omicron, namun AP melaporkan bahwa program bernama "Test dan Go' ini sudah diberlakukan kembali mulai tanggal 1 Februari 2022.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI