Relawan Anies Baswedan Meradang Panitia Formula E Disebut Seperti Sopir Bajaj

Kamis, 07 April 2022 | 15:31 WIB
Relawan Anies Baswedan Meradang Panitia Formula E Disebut Seperti Sopir Bajaj
[Suara.com/Ema Rohimah]

Suara.com - Ketua Relawan Bala Anies Baswedan, Sismono Laode membalas kritikan Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta Fraksi PDIP Gilbert Simanjuntak.

Diketahui, Gilbert Simanjuntak menyebut panitia Formula E seperti sopir bajaj.

Dikutip dari wartaekonomi--jaringan Suara.com, Laode mengatakan bahwa semua informasi mengenai Formula E telah disampaikan.

"Dikatakan tidak memiliki keterbukaan informasi tidak jelas dasarnya apa, wong semua informasi terkait Formula E itu kan sudah disampaikan," ujar Laode, seperti dikutip dari wartaekonomi--jaringan Suara.com, Kamis (7/4/2022).

Tak hanya itu, Laode mengatakan Pemprov DKI Jakarta baru saja mendapatkan predikat A dalam penilaian Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SIKAP) 2021.

Kemudian Laode menyebut, logika cacat apabila Pemerintah DKI Jakarta dikatakan tidak akuntabilitas.

"Apa yang dilakukan oleh Pemerintah DKI Jakarta kalau dikatakan tidak akuntabilitas itu pasti logikanya cacat," tandasnya.

Lebih lanjut, Laode menyinggung soal kritikan Gilbert Simanjuntak mengenai sopir bajaj.

Laode menyebut secara tak langsung perkataan Gilbert menunjukkan cara berpikir dirinya sendiri.

Baca Juga: Diduga Dicopot Gegara Doakan Anies Presiden, Taufik: Waktu Doain Saya sebagai Ketum KAHMI

"Ini menunjukkan cara berpikir Pak Gilbert juga, logika sopir bajai yang dipakai. Kalau misalnya Pak Gilbert tidak ingin jadi sopir bajai, jadi sopir taksi saja beliau," jelasnya.

Laode juga menyoroti kritik terkait jumlah kursi penonton. Ia menegaskan hal tersebut telah dijelaskan oleh Ketua Panitia OC Ahmad Sahroni.

Laode memberikan rekomendasi agar Gilbert Simanjuntak mengundang langsung panitia yang terlibat dalam persiapan Formula E.

"Anda kan punya kewenangan sebagai anggota DPRD. Undang panitia, tanyakan di sana, bukan secara umum, kan bisa. Ini belum ditanya kok sudah disampaikan di publik? Aneh-aneh saja," bebernya.

"Kita berharap Pak Gilbert sekarang segera pesan tiket, nanti kehabisan. Ajak juga teman-teman lain beli tiket, jadi bersama-sama kita menonton. Kalau nanti ada kekurangan, ya sudah beri masukan. Kalau misalnya nanti bagus, ya katakan bagus, jangan dikatakan tidak bagus. Ini yang harus kita utamakan," imbuhnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI