Misteri Sosok 'Kakak Asuh' Ferdy Sambo, Punya Peran Besar dalam Kariernya?

Kamis, 22 September 2022 | 11:53 WIB
Misteri Sosok 'Kakak Asuh' Ferdy Sambo, Punya Peran Besar dalam Kariernya?
Mantan Kadiv Propam Irjen Pol Ferdy Sambo (tengah) usai menjalani sidang kode etik di Gedung TNCC Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (26/8/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Keberadaan kakak asuh untuk meredam perlawanan

Muradi melanjutkan, munculnya sosok kakak asuh Ferdy Sambo dalam kasus pembunuhan Brigadir J bisa jadi menjadi upaya untuk meredam perlawanan di internal kepolisian.

Karena itu ia mengingatkan agar aparat penegak hukum tetap menjalankan proses hukum dalam kasus ini dengan sebaik mungkin dan tidak terpengaruh pada keberadaan kakak asuh tersebut.

Sosok kakak asuh Sambo masih menjadi misteri

Meski telah menyebutkan keberadaan kakak asuh Ferdy Sambo, Muradi menyatakan enggan mengungkap identitas kakak asuh mantan Kadiv Propam Mabes Polri tersebut.

Muradi menyatakan, tujuannya mengungkap keberadaan kakak asuh Ferdy Sambo tersebut adalah untuk mengingatkan Polri agar mengambil langkah sistematis terhadap orang-orang yang disebut sebagai kakak asuh Ferdy Sambo tersebut.

"Bahasanya kan bisa dimutasi dulu supaya tidak melakukan manuver untuk memperkuat perlawanan dari FS. Ya dimutasi atau di-grounded dululah 3 bulan (atau) 6 bulan. Kalau prosesnya berjalan dan terbukti tidak punya keterlibatan aktif, dikembalikan lagi ke posisi," ucapnya.

Kontributor : Damayanti Kahyangan

Baca Juga: Diduga Miliki Rahasia Besar 'Kartu As', Jadi Alasan Istri Ferdy Sambo Tidak Ditahan?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI